
Terkadang bayi 15 bulan susah makan sehingga membuat ibu resah karena takut anak kekurangan nutrisi yang bisa menghambat tumbuh kembangnya. Pada saat seperti ini Anda tidak boleh panik, justru harus mencari cara kreatif untuk mengatasi masalah anak susah makan.
Trik Membuat Anak Mau Makan
Bagi Anda yang tengah mengalami kesulitan membuat balita mau makan, beberapa cara berikut mungkin bisa membantu Anda:
1. Jangan Memaksa Apalagi Sampai Membentak
Hal paling utama untuk membuat anak mau makan adalah jangan memaksanya, apalagi sampai membentak. Hal ini akan membuat anak semakin takut untuk makan karena memberikan kenangan tidak menyenangkan. Apabila anak tidak mau makan usahakan mencari cara lain untuk membujuknya.
2. Berikan Makanan Baru
Salah satu trik yang bisa membantu Anda ketika anak susah makan adalah dengan memberikan makanan baru. Jika biasanya memberikan anak makanan ayam goreng dan masakan rumah lainnya, Anda bisa mencoba dengan menawarkan daging ikan goreng dengan baluran tepung. Cara ini cukup ampuh karena biasanya anak menyukai hal-hal baru.
3. Kurangi Porsi Makan
Ketika bayi 15 bulan susah makan Anda bisa mengurangi porsi makannya. Namun, pastikan porsi makan anak yang sedikit ini tetap dapat memenuhi kebutuhan nutrisinya. Anda bisa menambahkan susu juga untuk menambah nutrisi si kecil.
4. Ajak Anak Makan Bersama
Cara lain yang bisa Anda gunakan adalah dengan mengajak anak makan bersama. Anak-anak usia di atas satu tahun biasanya sangat suka meniru orang dewasa. Jadi, ketika Anda makan, maka anak juga memiliki keinginan untuk makan. Usahakan makanan yang dikonsumsi sama sehingga anak semakin tertarik untuk makan.
5. Buatkan Camilan Sehat
Menambahkan camilan sehat yang bisa diberikan pada saat anak tengah bermain juga bisa dilakukan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi anak. Anda bisa membuat camilan sendiri menggunakan bahan-bahan yang mengandung vitamin dan mineral atau membeli camilan sehat dari produksi rumahan yang sudah terjamin kualitasnya.
Pilih camilan yang disukai anak, misalnya makanan manis seperti cupcakes atau jelly, bisa juga keripik atau mi yang dibuat dari bahan alami.
6. Gunakan Peralatan Makan Lucu
Cara lain yang cukup ampuh juga adalah dengan menggunakan peralatan makan yang lucu. Misalnya, anak menyukai Hello Kitty, gunakan piring dan gelas dengan gambar kartun ini untuk menarik minat anak. Anda juga bisa menggunakan meja bergambar sebagai tempat anak makan yang serasi dengan kursinya.
Sekarang Anda tidak perlu khawatir lagi menghadapi bayi 15 bulan susah makan karena sudah ada berbagai cara yang bisa digunakan mengatasinya. Apabila anak masih mengalami susah makan, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter anak atau ahli gizi. Karena bisa jadi ada faktor kesehatan yang mempengaruhi sehingga si kecil susah makan.